Deskripsi Materi
Mata kuliah Bahasa Indonesia merupakan Mata KuliahPengembangan Kepribadian (MPK) yang menitikberatkan pada kemampuan berbahasa Indonesia para mahasiswa. Dalam hal ini, yang dimaksud dengan kemampuan berbahasa Indonesia itu adalah kemampuan berbahasa Indonesia yang baik dan benar, baik secara tertulis maupun secara lisan. Kemampuan ini menjadi urgen bagi para mahasiswa dalam rangka penulisan makalah perkuliahan ataupun skripsi sebagai salah satu syarat mencapai gelar sarjana.
Topik yang dibahas dalam mata kuliah ini meliputi perkembangan bahasa Indonesia, ragam dan fungsi bahasa Indonesia, hakikat dan tujuan menulis, tata bahasa indonesia baku, minat dan motivasi menulis, dan teknik penulisan karangan ilmiah.
Standar Kompetensi Mata Kuliah
Mampu mengapresiasi bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari dan dapat menulis dengan pendekatan proses sesuai dengan tata bahasa Indonesia yang dibakukan (EYD).
- Pengajar: SUASANA NIKMAT GINTING