Metode penelitian memberikan gambaran rancangan penelitian yang meliputi antara lain: prosedur dan langkah-langkah yang harus ditempuh seorang peneliti, menetapkan waktu penelitian, sumber data, dan dengan langkah apa data-data tersebut diperoleh dan selanjutnya diolah dan dianalisis. Dalam pembahasan ini dijelaskan terlebih dahulu tujuan penelitian, pengertian tentang metode sebuah penelitian termasuk pengertian metode penelitian menurut para ahli/pakar, serta pendekatan -pendekatan yang digunakan dalam melakukan penelitian. Pada akhirnya Mahasiswa/i mendapatkan gambaran yang utuh mengenai prosedur pelaksaan penelitian dengan menggunakan pendekatan Kualitatif maupun Kuantitatif berdasarkan metode - metode ilmiah.
- Teacher: NEFI DARMAYANTI